Pages

Senin, 02 Juli 2012

Nila Merah Kukus Taoco ala VieS

Menu hari ini adalah ikan kukus. Setelah berhari-hari direncanakan akhirnya tercapai juga masak ikan kukus dengan bumbu taoco pedas. Karena beberapa hari sebelumnya saya selalu bangun kesiangan dan kalo sudah kesiangan jangan harap bisa kebagian ikan yang bagus n segar. Ikan yang saya pake adalah ikan nila merah yg masih segar, lihat aja mata ikannya. Bening n fresh. 
Untung mas penjual ikan bersedia ngebersihin ikannya jadi tinggal terima bersih deh. Pulangnya tinggal dicuci lagi dan dibumbui dengan sedikit kaldu bubuk n lada. Saya tidak memakai jeruk nipis untuk menghilangkan bau amis ikan karena saya pribadi memang menyukai ikan yg aromanya sedikit amis. Menghabiskan 16 tahun di Kapuas membuat saya familiar dengan amis ikan. :)
Oya taoco yang saya pake gak sembarangan taoco lho. Ini adalah taoco special yang saya beli dari Pontianak. Rasanya asin banget dan teksturnya berbeda dengan taoco yang umumnya kita temui di supermarket di luar Pontianak. Taoco Pontianak teksturnya masih berupa butiran dan kuahnya bening sedangkan taoco yang biasa saya temui di supermarket bentuknya lembek, hancur n berkuah kental. Rasa taoco Pontianak asin banget jadi klo sudah menambahkan banyak taoco dalam masakan, maka penggunaan garam harus dikurangi maupun di skip.


Nila Merah Kukus Taoco Pontianak ala VieS
Bahan:
1 ekor Nila Merah 800 gram, buang sisik, insang dan isi perut.
Cuci bersih kerat bagian sisinya masing2x 3 dan lumuri dengan 1 sdt kaldu bubuk dan 1 sdt lada bubuk.
Bumbu:
2 siung bawang putih, iris halus
4 siung bawang merah, iris halus
4 sdm Taoco Pontianak
5 buah rawi merah, iris halus
5 buah rawit merah utuh
3 buah cabe merah besar, iris serong besar
2 batang serai, memarkan
3 lembar daun jeruk
1 lembar daun salam
1 buah tomat merah segar, potong jadi 12 bagian
3 sdm air
1 sdm minyak goreng
Cara buat:
Panaskan wajan masukkan 1 sdm minyak goreng lalu masukkan bwang merah dan bawang putih, oseng sebentar saja sampai keluar aroma wangi lalu masukkan taoco, irisan rawit, rawit utuh, cabe merah besar daun jeruk, daun salam dan serai. Aduk sebentar n cepat masukkan air lalu matikan api. Sisihkan.
Atur ikan dalam piring tahan panas dan beri taburan bumbu taoco secara merata.
Panaskan air dalam kukusan setelah mendidih masukkan ikan kukus selama 5 menit lalu buka kukusan masukkan tomat. Kukus lagi 3-4 menit. Matikan api kompor, ikan kukus siap dihidangkan.


Notes:

Cabe merah besar boleh diganti dengan cabe hijau agar warnanya lebih meriah lagi (tadi pagi saya lupa beli cabe hijau besar) dan maaf foto ikan setelah dikukus tidak saya tampilkan dengan alasan ikan yang saya kukus buntutnya hancur pada saat saya mengangkat piringnya dari kukusan akibat ukuran dandang kukusan yang terlalu kecil. :)


Free Template Blogger collection template Hot Deals BERITA_wongANteng SEO theproperty-developer

0 comments:

Posting Komentar